wisata desa borobudur

Selasa, 14 Juni 2016

Borobudur nirwana sunrise punthuk setumbu

Borobudur nirwana sunrise punthuk setumbu adalah suatu bukit yang berada di dusun kurahan,desa karangrejo,kecamatan borobudur yang berjarak 4km sebelah barat candi borobudur,
dengan menawarkan pesona keindahan sunrise dimana dari puncak bukit tersebut kita bisa menikmati kemegahan candi borobudur selayak di nirwana dengan berselimut kabut tipis di sekitarnya.
Dengan beground gunung merapi dan merbabu di belakang candi borobudur,menambah keindahan
candi borobudur tatkala mentari perlahan muncul
di antara kedua gunung tersebut.
Dengan harga tiket masuk wisatawan lokal 15.000, dan asing 30.000 kita sudah bisa menikmati keindahan alam Puntuk setumbu.
Waktu yang paling tepat untuk mengujungi bukit tersebut jam 04.00 pagi sudah di tempat parkir,karna kita masih harus berjalan kaki 15 menit untuk sampai dipuncak bukit tersebut.
Untuk menguragi kesejukan udara pagi di puncak bukit,alangkah nikmat nya sambil menanti sunrise kita menikmati kopi,teh dan jajanan yang di kelola warga sekitar.
Bagi tamu jauh yang ingin menikmati keindahan sunrise di punthuk setumbu.
Warga pun telah menyediakan homestay disekitar punthuk setumbu untuk
memudahkan tamu berkunjung dan mengeksplor beberapa potensi pariwisata alam dan desa di kawasan nirwana sunrise punthuk setumbu